Kepahiang – Adalah Mountain Valley, sebuah objek wisata berbasis kebun Teh yang berada di Kabupaten Kepahiang. Tempat ini menarik untuk spot berfoto, sekaligus menghabiskan waktu akhir pekan dengan wewangian alam yang khas. Mountain Valley menyuguhkan keindahan alam, hamparan kebun Teh yang menghijau, dipadu dengan sentuhan modern berupa fasilitas umum yang menunjang pengunjung.
Kata Mountain Valley di Kabupaten Kepahiang dijadikan nama festival Tahun 2018 lalu, yang artinya lembah dan gunung. Mountain Valley digadang akan menjadi potensi wisata alam Bumei Sehasen Kepahiang. Di dalamnya, selain tersaji hamparan kebun Teh yang meluas, juga menyimpan hasil alam daerah, terdiri dari Kopi, sayur-sayuran, buah-buahan dan juga peternakan.
Di sana juga dilengkapi dengan ketersediaan gedung guest house, rest area, lapangan bola mini, gedung serba guna hingga kawasan parkir dan MCK yang memadai.
Wisata alam tersebut mulai dikembangkan sejak era Bupati Hidayatullah Sjahid dan bergaung sejak 2018 lalu.
Eksotik Mountain Valley bukan rekaan, namun bisa dilihat langsung dengan mata telanjang maupun jepretan lensa dalam kualitas kamera apapun. Hasilnya akan tetap indah dan membuat mata serasa sejuk. “Rasanya sampai ke ulu hati jika berada di tengah-tengahnya, hati sejuk dan mata seperti bening kembali,” ucap Ihsan Joy, pengunjung yang menghabiskan waktu senjanya di Mountain Valley pada Minggu 2 Juni 2019, bersama para pegiat literasi dari Komunitas Menulis Bengkulu (KMB).
Mountain Valley terletak di Desa Sido Rejo, Kecamatan Kabawetan Kabupaten Kepahiang, Provinsi Bengkulu. Jika anda dari Kota Bengkulu, objek wisata ini berjarak sekira 45 – 70 kilometer, tergantung di titik mana lokasi anda di Kota Bengkulu, dengan waktu tempuh 1-1,5 jam perjalanan. Untuk lebih rincinya, anda bisa mengecek jarak dan waktu dengan membuka Google Maps di Android anda.
Menuju Mountain Valley dari Kota Bengkulu, anda juga akan disuguhkan dengan pemandangan alam sepanjang perjalanan, terutama di pegunungan perbatasan Kabupaten Bengkulu Tengah-Kepahiang.
Selain lokasinya yang sangat mudah untuk dikunjungi, bentang alam dengan pohon teh setinggi satu meter membuat anda akan tergiur untuk memetiknya. Ada dua spot lokasi pemanenan daun Teh di Mountain Valley Kepahiang, yakni sebelah barat dengan waktu pemanenan pada umumnya, dan pada belahan timur sebagai lokasi pemanenan khusus yakni sebelum matahari terbit.
Meskipun lahan perkebunan Teh itu dikelola oleh swasta, pemerintah daerah juga turut memberikan fasilitas bagi para pengunjung.
Ada beberapa anjungan sebagai tempat berteduh, juga lapangan terbuka yang sengaja dibuat meninggi untuk menikmati matahari terbenam tepat pada plang Mountain Valley Kepahiang, dan ada pula tempat persinggahan untuk menikmati secangkir kopi di dinginnya udara pegunungan. Selain itu, ada juga tempat parkir yang bebas dari pungutan biaya penataan. Adapun pengunjung hanya diminta untuk biaya kebersihan yang tidak dipatok besarannya. Pengunjung juga disediakan tempat-tempat sampah yang tersebar di berbagai penjuru demi menjaga kebersihan dan kesejukkan Mountain Valley Kepahiang.
Akhirnya, Mountain Valley Kepahiang kami rekomendasikan bagi anda yang ingin menikmati kesejukan alam, berswafoto dan mengajak rekan, kekasih ataupun komunitas anda berakhir pekan. Selamat berkunjung!.